BINTUNI, DATAPOST.ID — Menindaklanjuti Surat Direktur Pengamanan dan Intelijen Direktorat Jenderal Pemasyarakatan perihal pelaksanaan penggeledahan kamar/blok hunian dan tes urine terhadap tahanan, narapidana, dan anak pada Rutan, Lapas dan LPKA bekerjasama dengan TNI-Polri, serta BNN, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kanwil Kemenkumham Papua Barat beserta Tim Satopspatnal, Rabu (21/08/2024) menggelar kegiatan razia di Blok Hunian Rutan Kelas IIB Bintuni sekaligus melaksanakan Tes Urine kepada seluruh Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).
Diawali dengan apel sebelum keberangkatan menuju Rutan Kelas IIB Bintuni, Kadivpas Papua Barat, Haposan Silalahi terlebih dahulu memberikan arahan kepada Tim Satopspatnal Divisi Pemasyarakatan Papua Barat.
Dalam arahannya, Kadivpas menyampaikan bahwa pelaksanaan monitoring dan evaluasi (Monev) melalui giat razia sekaligus test urine agar dilakukan secara bersih, humanis dan sesuai dengan SOP.
“Monitoring dan evaluasi yang akan kita lakukan, sekaligus pelaksanaan test urine agar dilakukan secara bersih, humanis dan sesuai SOP, sehingga keamanan tetap terjaga”, ucapnya.
Setibanya di Rutan Kelas IIB Bintuni, Kadivpas Haposan Silalahi beserta Tim Satopspatnal disambut Kepala Rutan Kelas IIB Bintuni.
Adapun blok/hunian yang akan digeledah/dirazia Tim Satopspatnal sebanyak 16 Kamar yang dihuni 153 orang warga binaan Rutan Kelas IIB Bintuni, terdiri dari 28 orang Tahanan dan 125 orang Narapidana.
Hasil dari razia yang dilakukan, tidak ada ditemukann Narkotika hanya saja ditemukan beberapa benda-benda terlarang yang tidak seharusnya berada di dalam Lapas/Rutan, seperti ponsel, sajam, benda elektronik, dan material lainnya yang dapat disalahgunakan oleh warga binaan.
Usai melakukan razia, kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan Test Urine terhadap Narapidana khusus Narkotika dan juga seluruh Petugas Rutan Kelas IIB Bintuni dengan hasil 100 persen negatif.
Terhadap seluruh jajaran khususnya Tim Satopspatnal, Kadivpas Haposan Silalahi menegaskan, monitoring dan evaluasi harus terus dilakukan untuk memastikan suasana keamanan dan ketertiban Lapas/Rutan yang ada di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Papua Barat aman terkendali dan kondusif.
“Upaya-upaya deteksi dini melalui giat razia rutin akan selalu kami monitor, agar tetap dilaksanakan secara insidentil dan berkala,” tegas mantan Kalapas Pancur Batu Kanwil Kemenkumham Sumut ini.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemusnahan barang hasil penggeledahan oleh Kadivpas Papua Barat Haposan Silalahi bersama Kepala Rutan Bintuni, seperti Handphone, Barang Elektronik, Benda Tajam, yang disaksikan oleh Tim Satopspatnal, Petugas pada Rutan Bintuni serta perwakilan WBP. (Ril/Red)
Mantap selalu berbuay positif
Dengan dukungan semua pihak, media datapost.id akan selalu menyajikan yang positif